Pemanfaatan Tanah Kas Desa untuk Budidaya Ikan Air Tawar

Administrator 29 Oktober 2025 09:51:58 WIB

GadingsariNews - Warga RT.01 Wonorejo II Manfaatkan Tanah Kas Desa untuk Budidaya Ikan
Gadingsari, 12 Oktober 2025 – Warga RT.01, Dusun Wonorejo II, secara swadaya melakukan gotong-royong pembuatan kolam untuk budidaya ikan air tawar pada hari Minggu (12/10). Kegiatan yang diinisiasi oleh Kelompok Pembudidaya Ikan (Pokdakan) "Mina Plumpung Lestari" ini bertujuan untuk mendukung program ketahanan pangan di tingkat desa.


Kolam yang dibangun di atas lahan tanah kas desa ini diharapkan dapat menjadi sumber protein hewani bagi warga sekitar serta membuka potensi ekonomi baru. Ketua Pokdakan, Wahyu Kartiko, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan langkah awal untuk mengoptimalkan aset desa demi kesejahteraan bersama.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License